Patroli Dialogis Di Terminal Pelabuhan, Ini Yang Disampaikan Satpolair Polres Bone Kepada Calon penumpang
NEWS-KLIK.COM,Bone-Bajoe. Personil Satpolair Polres Bone melakukan patroli dialogis dan menyampaikan pesan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) terhadap calon penumpang kapal ferry, Rabu (17/03/2021) pagi.
Hal tersebut dilakukan oleh Aiptu Abustan Mappa dan Aiptu Edy Mulyadi bertempat di terminal pelabuhan penyeberangan Bajoe Kecamatan Tanete Riattang Timur Kabupaten Bone.
Saat ditemui awak media, Aiptu Abustan Mappa mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud pelayanan Satpolair Polres Bone agar lebih mendekatkan diri dengan masyarakat khususnya para calon penumpang kapal.
“Sebagai wujud pelayanan kami untuk mendekatkan diri kepada calon penumpang kapal dalam memelihara situasi kamtibmas diareal pelabuhan agar tetap kondusif,” jelas Aiptu Abustan Mappa.
Dalam kegiatan itu, Aiptu Edy Mulyadi bertemu dengan para calon penumpang kapal ferry tujuan pelabuhan Kolaka Provinsi Sulawesi Tenggara dan menyampaikan himbauan agar menjaga barang bawaannya dan berhati-hati pada saat berlayar
“Agar diperiksa barang bawaannya sebelum naik diatas kapal, pastikan tidak ketinggalan dan jaga keselamatan diatas kapal saat dalam perjalanan,” himbau Aiptu Edy Mulyadi.
Sambung Aiptu Edy Mulyadi, “Tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan katika bepergian, wajib memakai masker, rajin mencuci tangan, jaga jarak aman dengan penumpang lainnya ketika diatas kapal dan jangan berkerumun agar terhindar dari penyebaran Covid-19,” tambahnya.
Sementara, Kasat Polair Polres Bone Akp A. Sukri Sulaiman saat dikonfirmasi awak media melalui via sms membenarkan perihal tersebut, menurutnya, apa yang dilakukan oleh personilnya merupakan suatu bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat.
“Sebagai bentuk pelayanan dengan hadirnya anggota kami ditengah-tengah masyarakat, baik masyarakat yang sedang beraktivitas maupun calon penumpang kapal sehingga masyarakat merasa aman, nyaman dan terayomi,” jelas AKP A. Sukri Sulaiman melalui via SMS.
Laporan : SUFRI