Terus Kawal Program Pemerintah, Bhabinkamtibmas Polsek Cina Pantau Penyaluran PKH di Desa Binaannya
BONE – Cina,Bripka A Jusman selaku Bhabinkamtibmas Polsek Cina Polres Bone melaksanakan monitoring pelaksanaan pembagian Program Keluarga Harapan (PKH) kepada warga binaanya yang ditempatkan di Aula Kelurahan Tanete Kecamatan Cina Kabupaten Bone Jum’at siang pukul 13.00 wita tanggal (22/11/2021).
Menurut Bripka A Jusman kegiatan tersebut dilakukan guna mengantisipasi segala bentuk penyimpangan agar disalurkan kepada warganya yang kurang mampu serta untuk memperlancar kegiatan dimaksud.
“Kami sebagai anggota polri yang bertugas sebagai Bhabinkamtibmas siap untuk mengawal dan memonitor pembagian Program Keluarga Harapan (PKH) agar benar-benar tersalurkan kepada yang membutuhkan serta dalam pelaksanaanya agar dapat berjalan lancar dan aman.”Terang Bripka A Jusman.
Kapolsek Cina Polres Bone Iptu Asman Sihombing, membenarkan kegiatan yang dilaksanakan oleh anggotanya tersebut, kegiatan dimaksud memang selalu ditekankan kepada para Bhabinkamtibmas agar selalu memonitor segala bentuk kegiatan yang ada didesa binaanya termasuk pembagian Program Keluarga Harapan (PKH) agar tidak terjadi penyelewengan dan kegiatan dimaksud dapat berjalan secara tertip dan lancar.
Laporan : K**