Uncategorized

Pastikan Berlangsung Aman dan Lancar, Kanit Samapta Polsek Mare Kawal Penyaluran BPNT

BONE – Mare Untuk Memastikan proses penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dari pemerintah berjalan lancar,Aman dan tepat sasaran,Maka Kanit samapta Polres Bone terjun langsung melakukan pengawalan. Dan pengamanan.

Dalam Kegiatan penyaluran Bantuan Pangan non tunai BNPT tersebut para peserta penerima diberikan telur dan beras untuk membantu ekononi warga yang kurang mampu yang bertempat di Desa Ujung Tanah Kecamatan Mare Kabupaten Bone,  21/12/2021.

Ketika ditemui, Kanit samapta Polsek Mare, polres Bone Aipda A. Nasruddin,SH mengatakan bahwa” kehadirannya dikegiatan tersebut dalam rangka memberikan rasa aman kepada masyarakat dengan kehadiran polisi dan untuk memastikan penyaluran bantuan Pangan Non Tunai tersebut berlangsung aman, kondusif dan tepat sasaran.” Ucap Aipda a.nasaruddin

Kapolsek Mare Polres Bone Akp H.Muh.Nawir saat dikonfirmasi mengatakan bahwa “sebagai anggota kepolisian maka harus terjun langsung mengawal dan mengamankan panyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) untuk memastikan penyalurannya berlangsung aman dan tepat sasaran.

” Setiap kegiatan yang dilakukan di suatu wilayah seperti penyaluran BNPT maka sudah merupakan tugas dari pihak kepolisian untuk mengawal dan mengamankan selama berlangsungnya kegiatan tersebut agar berlangsung aman dan lancar” Tutur Kapolsek Mare

Laporan : K**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *