Uncategorized

Sambang Desa, Bhabinkamtibmas Aipda Suhati Himbau Warga Jaga Kerukunan

BONE – Tokaseng, Dalam melaksanakan kegiatan sambang, Aipda Suhati menyadari bahwa masyarakat pada umumnya memiliki permasalahan atau problem masing-masing. Baik itu masalah ekonomi, sosial, politik, ataukah bahkan terkadang ada juga masalah dengan tetangga. Selasa (18/10/2022).

Permasalahan-permasalahan tersebut apabila tidak dikontrol dengan baik dan ditemukan solusinya, maka bisa memperkeruh dan menjadikan masalah tersebut semakin besar. Sebagai petugas Bhabinkamtibmas Polsek Tellu Siattinge Polres Bone Aipda Suhati selalu berupaya memecahkan dan menyelesaikan masalah yang dialami masayarakat tersebut. Bahkan dengan melakukan langkah pencegahan, sebelum timbul suatu permasalahan. Salah satunya dengan menghimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga kerukunan, baik itu di lingkungan paling kecil yaitu keluarga, lingkungan tetangga, bahkan sampai lingkungan desa.

Aipda Suhati berharap masyarakat di wilayah binaannya, yaitu Desa Lea dan Desa Patangnga, agar sebisa mungkin mampu menjaga kerukunan yang sudah terpelihara sampai dengan saat ini.

“Harapan ini tentu tidak mudah, butuh kesabaran dan usaha bersama. Selama setiap orang mau bersabar dan menyelesaikan masalah-masalah mereka dengan kepala dingin, maka kerukunan pun dapat terjaga.” Ujar Aipda Suhati

Laporan : K**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *