Uncategorized

Polisi Lantas di Bone Tindak Pengguna TNKB dan Knalpot Tidak Sesuai Spektek

BONE – Sembilan hari sudah Satlantas Polres Bone melaksanakan Operasi Keselamatan Pallawa 2024. Dalam pelaksanaan operasi tersebut masih ditemukan adanya kendaraan bermotor menggunakan plat nomor atau tanda nomor kendaraan bermotor (TNKB) yang tidak sesuai dengan spesifikasi teknis.

 

Selain menggunakan TNKB tidak sesuai spektek, ada kendaraan yang ditemukan juga mengunakan knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi teknis (brong)

 

Seperti terjadi temuan saat melaksanakan patroli dalam kota Watampone, Kabupaten Bone, Selasa malam (12/3/2024). Petugas Satlantas menghentikan beberapa mobil

yang plat nomor kendaraannya dengan berknalpot tidak sesuai dengan spesifikasi teknis.

 

Dari temuan itu, anggota Satlantas langsung menindak dan pengendara diminta agar menukar plat nomor kendaraan yang asli, kemudian diberikan edukasi akibat pelanggaran yang dibuat tersebut.

 

Kapolres Bone AKBP Arief Doddy Suryawan melalui Kasat Lantas AKP Desy Ayu Dwi Putri mengatakan dari hasil kegiatan yang digelar malam ini ada beberapa yang terjaring pelanggaran.

 

“Anggota berhasil menindak sejumlah pengendara yang melakukan pelanggaran yang didominasi knalpot yang tidak sesuai spektek dan selebihnya beberapa mobil

yang plat nomor kendaraannya tidak sesuai spektek,” jelasnya.

 

Dalam kesempatan itu, kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap mematuhi peraturan berlalu lintas agar terciptanya keamanan dan ketertiban dalam berkendara di jalan raya dan agar terciptanya tertib berlalu lintas, tutupnya.

 

Laporan : K**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *